Kuliah Umum untuk Mahasiswa Angkatan 2016
Kuliah umum merupakan rutinitas yang diadakan setiap semesternya, baik semester ganjil maupun semester genap. Pada Sabtu, 12 Mei 2018 berlangsungnya kuliah umum yang dilaksanakan di Auditorium A kampus 3 Universitas Ahmad Dahlan yang ditujukan untuk semua mahasiswa angkatan 2016. Beberapa dosen jugs ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Tema pada kuliah umum biasanya diambil dari salah satu mata kuliah yang telah disampaikan dalam perkuliahan, seperti pengambilan tema kali ini yang berkaitan langsung dengan mata kuliah Ekonomi Teknik. “Pembiayaan Syariah Untuk Proyek Investasi” menjadi tema dalam kuliah umum kali ini, yang disampaikan langsung oleh CEO Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Wonosobo Ir. Saat Suharto Amjad dengan moderator Muhammad Faishal, S.T., M. Eng.
Kegiatan tersebut membahas mengenai jual-beli dan jasa, aspek syariah, dalil naqli, hingga sistem bagi hasil secara syariat islam.
“Kegiatan yang bagus karena mahasiswa dapat mengerti tentang penerapan matakuliah Ekonomi Teknik di dunia kerja dan kehidupan sehari-hari secara syariat Islam yang berlaku,” Ujar Edy Syahputra selaku wakil ketua pantia Himpunan Mahasiswa Teknik Industri sekaligus partisipan dalam kegiatan tersebut. (sch).